Mars FSPMI Kami buruh fspmi Berjuang di sini karena hati kami Bukan karena digaji atau ingin dipuji Kami berjuang karena hak asasi Kami buruh fspmi Siang malam tetap mengabdi Tak peduli hujan tak peduli panas Susah senang ya solidarity Reff: Di sini bukan tempat buruh malas Atau mereka yang biasa tidur pulas Di sini tempatnya para pejuang Yang berjuang dengan keikhlasan Lawan lawan lawan lawan lawan Lawan lawan lawan sampai menang Satu komando wujud kekompakan Sabar dan loyal itu kewajiban Sekuat mental baja sukarela berkorban Berjuang dalam satu barisan Solidarity forever Solidarity forever Solidarity forever For the union make us strong.

Sabtu, 31 Agustus 2013

Parade Seni Buruh Bergema

Buruh Bekasi akan menggelar festival band buruh. Tidak hanya band yang akan tampil, kegiatan ini juga akan menjadi ajang konsolidasi diisi dengan orasi tokoh, lokal dan nasional. “Rencananya juga akan menampilkan tari-tarian,” ujar Sekretaris KC FSPMI Bekasi Mike Latuwael.

Dalam kesempatan terpisah, Ketua KC FSPMI Bekasi Obon Tabroni menghimbau kepada warga Bekasi untuk hadir dalam acara ini. “Kami tidak membatasi siapapun yang hadir besok di acara parade musik buruh. Kalaulah kepanitiaan dan segalanya kami yang menyiapkan, itu hanyalah faktor teknis. Sesungguhnya besok adalah harinya buruh Bekasi untuk sama-sama bergembira, belajar, dan berkonsolidasi.” ujarnya.



Kegiatan ini akan diselenggarakan di Kawasan Industri JURONG, Jababeka. Adapun tema yang diusung dalam acara yang rencananya akan dihadiri ribuan buruh ini adalah, “Sikapi Dengan Positif Ekspresi Dengan Inovatif.” Silahkan kawan-kawan hadir dan menikmati sajian seni. Sebagai bukti, bahwa buruh tidak hanya bisa aksi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar